Jakarta -
Khusus hari ini, tarif KRL, TransJakarta, LRT dan MRT Jakarta hanya Rp 1 dalam rangka menyambut pelantikan Presiden Prabowo Subianto dan Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka. Warga pengguna moda transportasi umum pun merasa senang dengan kebijakan tersebut.
Salah satunya warga bernama Firda (25). Dia mengaku tak masalah berdesakan di MRT karena merasa wajar penumpang lain juga ingin memanfaatkan momen tersebut.
"Aku kalo ditanya, ya karena dari lama pengguna transport umum ya, senang sih. Walaupun mungkin risikonya karena orang juga pada tertarik, ya wajar itu semua orang ingin merasakan. Terus juga kan, apalagi ini hari Minggu dan identiknya olahraga ya. Jadi kayak rame gitu. Cuma nggak apa-apa kok, aku pribadi jadi pengalaman menarik sih," kata Firda kepada detikcom di depan gedung mal FX Sudirman, Jakarta, Minggu (20/10/2024).
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Firda sengaja berangkat pagi-pagi dari Pasar Minggu demi mengikuti acara pesta rakyat yang digelar di depan Mal FX Sudirman hari ini. Acara ini digelar dalam rangka memeriahkan pelantikan Prabowo-Gibran.
Tak lupa, Firda mengucapkan selamat kepada Prabowo-Gibran usai resmi menjadi Presiden-Wapres RI. Dia berharap Prabowo-Gibran bisa membawa Indonesia menjadi lebih baik.
"Mungkin kalau buat Pak Prabowo dan Pak Gibran, selamat ya udah jadi presiden dan wakil presiden baru. Harapannya semoga Indonesia bisa lebih baik lagi dan juga kita-kita sebagai masyarakat sebisa mungkin harus ya. Karena kan bagaimana pun juga, presiden butuh dukungan dari rakyatnya," ucapnya.
Lebih lanjut, Firda juga berharap penerapan tarif Rp 1 untuk moda transportasi umum bisa lebih sering diberlakukan.
"Wah, pengen banget sering-sering Rp 1. Apalagi kan aku masuknya masih pemula nih buat olahraga minggu pagi atau car free day gitu. Jadi kayak, pengen banget sih harapannya diadain ya sering-sering," ujar Firda.
Senada dengan Firda, warga bernama Elvita (50) juga merasa senang dengan adanya tarif Rp 1 khusus hari ini. Dia berharap ke depan pemerintah bisa sering menerapkan tarif Rp 1 agar warga bisa jalan-jalan dengan modal transportasi yang murah meriah.
"Ya senang karena ada pemerintahan baru, ada libur, terus merasa termudahkan. Jadi bebas pergi ke mana-mana dengan murah meriah. Saya berangkat dari Ciledug naik Transjakarta. Saya cuma modal Rp 1 terus nyampe ke sini. Ke depannya harus sering-sering kayak gini," ucap Elvita.
Sementara itu, warga bernama Aini juga senang dengan kebijakan tarif Rp 1 tersebut. Dia mengaku sempat berdesakan saat naik TransJakarta pagi tadi. Meski begitu, dia tak masalah karena ongkosnya hanya Rp 1.
"Tadi pake busway. Wah lumayan berdesakan, penuh jam 8 pas. Tadi berangkat dari Kebayoran, transit di ASEAN, CSW, terus naik ke arah sini. Terus saya nyambung jalan kaki," kata Aini.
Aini mengucapkan selamat kepada Prabowo-Gibran. Dia juga memberikan ucapan terima kasih kepada Presiden ke-7 RI Joko Widodo (Jokowi).
Seperti diketahui, Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta juga memberlakukan tarif khusus sebesar Rp 1 bagi masyarakat pengguna TransJakarta, MRT Jakarta dan LRT Jakarta khusus hari ini.
"Masyarakat dapat menggunakan transportasi publik di Jakarta dengan tarif khusus Rp1 pada Minggu 20 Oktober 2024, bersamaan dengan pelantikan Presiden dan Wakil Presiden Terpilih periode 2024-2029," kata Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) DKI Jakarta Syafrin Liputo dilansir Antara.
Syafrin mengatakan penerapan tarif Rp 1 ini menjadi sarana untuk meningkatkan minat masyarakat menggunakan transportasi publik di Jakarta, sekaligus memperkenalkan ragam transportasi publik di Jakarta. Dia pun mengajak masyarakat memanfaatkan kesempatan ini.
(fas/fas)