Sejumlah warga menerobos banjir di kawasan Jalan Raya Cakung Cilincing, Jakarta Utara, Kamis (30/1/2024).
Pantauan tim detikcom di lokasi Jalan Cacing, di depan kantor KBN Cakung, Jakarta Utara pada Kamis (30/1/2025), rendaman air masih menggenangi jalanan di sana.
Banjir setinggi 60 cm itu masih merendam ruas jalan tersebut dan membuat lumpuh total jalan pegendara.
Meski begitu masih banyak pengendara motor yang nekat menerobos motor.
Sebagian besar dari pengendara mendorong motor mereka untuk melintasi banjir.
Sementara dari pantauan Google Maps, beberapa titik lain yang ditandai banjir juga memiliki genangan air. Paling banyak berada di Jakarta Barat, termasuk kawasan Kota Tua yang berada di wilayah Jakarta Barat.
Dikutip dari detikNews, dari data BPBD DKI Jakarta per Kamis (30/1/2025), per pukul 07.00 WIB, 20 RT tergenang di Jakarta Barat (Jakbar), dan 15 RT di Jakarta Utara (Jakut) masih terendam banjir. Ketinggian air di permukiman paling tinggi di Jakbar dengan 40 sampai 80 cm.