Jakarta -
Tahun ini, Lebaran Idul Fitri jatuh pada akhir Maret dan awal April. Pemerintah telah menetapkan libur Idul Fitri 2025 melalui SKB 3 Menteri.
Perlu diketahui, libur Idul Fitri 2025 berdekatan dengan akhir pekan dan libur Nyepi. Total ada 11 hari libur panjang Lebaran 2025.
Berikut informasinya.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Tanggal Libur Panjang Lebaran 2025
Berdasarkan SKB 3 Menteri Nomor 1017 Tahun 2024, Nomor 2 Tahun 2024, dan Nomor 2 Tahun 2024 tentang Hari Libur Nasional dan Cuti Bersama Tahun 2025, berikut jadwal libur panjang Lebaran 2025.
- Jumat, 28 Maret 2025: Cuti bersama Hari Suci Nyepi (Tahun Baru Saka 1947)
- Sabtu, 29 Maret 2025: Libur akhir pekan/Libur nasional Hari Suci Nyepi (Tahun Baru Saka 1947)
- Minggu, 30 Maret 2025: Libur akhir pekan
- Senin, 31 Maret 2025: Libur nasional Idul Fitri 1446 Hijriah
- Selasa, 1 April 2025: Libur nasional Idul Fitri 1446 Hijriah
- Rabu, 2 April 2025: Cuti bersama Idul Fitri 1446 Hijriah
- Kamis, 3 April 2025: Cuti bersama Idul Fitri 1446 Hijriah
- Jumat, 4 April 2025: Cuti bersama Idul Fitri 1446 Hijriah
- Sabtu, 5 April 2025: Libur akhir pekan
- Minggu, 6 April 2025: Libur akhir pekan
- Senin, 7 April 2025: Cuti bersama Idul Fitri 1446 Hijriah.
Jadwal Baru Libur Lebaran Anak Sekolah
Jadwal libur Lebaran 2025 untuk sekolah, madrasah, dan satuan pendidikan keagamaan dimajukan. Informasi terbaru menyebutkan anak sekolah mulai libur Lebaran 2025 pada tanggal 21 Maret.
Untuk surat edaran bersama (SEB) terkait jadwal baru tersebut, akan diinformasikan kemudian.
"Tinggal menunggu tanda tangan Surat Edaran Bersama 3 Menteri," kata Mendikdasmen Mu'ti, dikonfirmasi di Jakarta, dilansir Antara, Selasa (4/3/2025).
Sebelumnya, libur Lebaran 2025 berlangsung dari tanggal 26 Maret. Namun, dimajukan menjadi tanggal 21 Maret sampai 8 April 2025.
"Tanggal 6 sampai 20 Maret untuk belajar di sekolah atau madrasah atau satu pendidikan di agama. 21 sampai dengan 28 Maret dan 2 sampai dengan 8 April itu libur Idul Fitri bagi sekolah atau madrasah satu pendidikan," ujar Mendikdasmen Abdul Mu'ti.
Daftar Cuti Bersama ASN 2025
Informasi cuti bersama ASN diatur dalam Keputusan Presiden Republik Indonesia Nomor 2 Tahun 2025. Dalam keppres tersebut dijelaskan bahwa cuti bersama tidak mengurangi hak cuti tahunan pegawai ASN.
Berikut daftar cuti bersama ASN yang diatur dalam Keppres 2/2025:
- Selasa, 28 Januari 2025: Tahun Baru Imlek 2576 Kongzili
- Jumat, 28 Maret 2025: Hari Suci Nyepi (Tahun Baru Saka 1947)
- Rabu, Kamis, Jumat, dan Senin 2, 3, 4, dan 7 April 2025: Idul Fitri 1446 Hijriah
- Selasa, 13 Mei 2025: Hari Raya Waisak 2569 BE
- Jumat, 30 Mei 2025: Kenaikan Yesus Kristus
- Senin, 9 Juni 2025: Idul Adha 1446 Hijriah
- Jumat, 26 Desember 2025: Kelahiran Yesus Kristus
Selain itu, disebutkan juga bahwa pegawai ASN yang karena jabatannya tidak diberi hak atas cuti bersama, hak cuti tahunannya ditambah sesuai dengan jumlah cuti bersama yang tidak diberikan. Aturan ini mulai berlaku pada tanggal ditetapkan.
(kny/imk)
Hoegeng Awards 2025
Usulkan Polisi Teladan di sekitarmu