Lulusan SMP & SMA Kini Punya Lebih Banyak Peluang Kerja di Tangerang

1 week ago 14

Jakarta -

Banyaknya lulusan SMP dan SMA yang sulit mendapatkan pekerjaan menjadi permasalahan di sektor ketenagakerjaan. Hal tersebut umumnya disebabkan akibat mayoritas lowongan kerja lebih mengutamakan lulusan perguruan tinggi atau minimal SMA/SMK dengan pengalaman tertentu.

Melihat kondisi ini, PIK 2 melakukan inisiatif rekrutmen yang dibuka bagi lebih 400 posisi, dua di antarnya adalah security dan gardener. Lowongan kerja di posisi tersebut secara khusus dibuka bagi lulusan SMP dan SMA. Rekrutmen tenaga kerja ini menjadi harapan baru bagi mereka yang kurang diperhitungkan dalam dunia kerja.

Corporate Secretary PT Pantai Indah Kapuk 2 Tbk., Christy Grassela mengatakan rekrutmen tersebut sebagai langkah positif untuk mengurangi angka pengangguran di kalangan lulusan pendidikan menengah dan mendorong pemerataan ekonomi di sekitar wilayah PIK 2.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"PIK 2 membuka lowongan bagi lulusan SMP dan SMA untuk memberikan peluang kerja yang lebih luas bagi masyarakat yang selama ini sulit bersaing di pasar kerja. Banyak lulusan SMP dan SMA yang terhambat oleh syarat pekerjaan yang lebih mengutamakan pendidikan tinggi atau pengalaman kerja," Christy dalam keterangan tertulis Kamis (27/2/2025).

ASG ExpoASG Expo Foto: Agung Sedayu Group

Dengan membuka posisi seperti security dan landscape, PIK2 memberikan kesempatan kepada lulusan SMP dan SMA untuk memperoleh pekerjaan yang stabil dan layak. Hal ini juga merupakan langkah untuk membantu mengurangi angka pengangguran di kalangan lulusan pendidikan menengah dan mendorong pemerataan ekonomi di sekitar wilayah PIK 2.

Christy juga mengatakan rekrutmen ini merupakan bukti bahwa latar belakang pendidikan bukan hambatan dalam memperoleh pekerjaan

"PIK 2 juga menunjukkan bahwa keberagaman kualifikasi dan latar belakang pendidikan seharusnya tidak menjadi hambatan dalam memperoleh pekerjaan. Program ini bukan hanya membantu menambah lapangan kerja, tetapi juga membuka jalan bagi pengembangan keterampilan baru bagi para pekerja yang terlibat," katanya.

Para pekerja dipastikan akan mendapatkan pelatihan yang memadai dan sesuai dengan standar industri, serta selalu mengikuti perkembangan kebutuhan, seperti keterampilan teknis dan soft skill.

ASG ExpoASG Expo Foto: Agung Sedayu Group

"Memastikan pekerja yang direkrut mendapatkan pelatihan yang memadai dengan menyediakan program pelatihan yang diadakan oleh pihak recruiter. Pelatihan ini mencakup keterampilan teknis yang relevan dengan pekerjaan, seperti untuk posisi security, serta pengembangan soft skills yang mendukung kinerja di tempat kerja, seperti komunikasi, kedisiplinan, dan kerja sama tim melalui induction. Pihak recruiter memastikan bahwa pelatihan yang diberikan sesuai dengan standar industri dan selalu diperbarui mengikuti perkembangan kebutuhan," jelas Christy.

Langkah nyata yang dilakukan oleh PIK 2 ini mendapat apresiasi dari Kepala Dinas Ketenagakerjaan Kabupaten Tangerang, Rudi Hartono. Ia mengatakan rekrutmen ini sebagai wujud nyata bahwa setiap warga negara berhak mendapatkan pekerjaan yang layak dan ia juga berharap ke depannya rekrutmen ini bisa menjadi agenda rutin.

"Dengan adanya rekrutmen ini kami sangat bersyukur, karena ini sebagai wujud nyata dalam pelaksanaan pasal 27 ayat 2 UUD 1945 di mana setiap warga negara berhak mendapatkan pekerjaan yang layak dan penghidupan yang layak bagi kemanusiaan. Mudah-mudahan rekrutmen seperti ini terus dilakukan dan kalau bisa menjadi agenda rutin, karena bagi penyelenggara sektor ketenagakerjaan seperti kami dari dinas ketenagakerjaan tentu sangat butuh dari semua sektor," ucap Rudi beberapa waktu lalu.


(anl/ega)

Read Entire Article
Koran | News | Luar negri | Bisnis Finansial