Daftar 5 Menteri Kabinet Prabowo Paling Tajir

1 month ago 35

Jakarta -

Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) telah membuka sejumlah Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN) para menteri Kabinet Merah Putih yang dipimpin Presiden Prabowo Subianto.

Dari laporan itu, terlihat ada sejumlah menteri yang tercatat memiliki harta sangat berlimpah bahkan hingga triliunan rupiah. Siapa menteri terkaya di Kabinet Merah Putih?

Daftar Menteri Terkaya di Kabinet Prabowo:


1. Widiyanti Putri Wardhana

Dalam laporan LHKPN, Menteri Pariwisata Widiyanti Putri Wardhana tercatat memiliki harta Rp 5,4 triliun. Dengan harta sebesar itu, dirinya menjadi menteri terkaya di Kabinet Merah Putih.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Kekayaan yang dimilikinya itu terbagi dalam beberapa aset seperti tanah dan bangunan, kendaraan pribadi, hingga kas dan surat berharga. Namun sumber kekayaan terbesarnya datang dari kepemilikan surat berharga sebesar Rp 5.075.638.855.071 atau Rp 5,07 triliun.

Kemudian Widiyanti juga tercata memiliki tujuh aset rumah dan bangunan dengan nilai total Rp 152 miliar, sejumlah mobil mewah dengan nilai total Rp 19,4 miliar. Selain itu dirinya juga memiliki harta bergerak lainnya dengan nilai Rp 43,8 miliar, kas dan setara kas Rp 67,16 miliar, dan harta lainnya Rp 77,7 miliar.

2. Sakti Wahyu Trenggono

Menteri Kelautan dan Perikanan Sakti Wahyu Trenggono berada di posisi kedua sebagai menteri kabinet Merah Putih paling tajir dengan kekayaan Rp 2,6 triliun. Jumlah kekayaannya ini ia laporkan pada 26 Maret 2024 lalu untuk periodik 2023.

Sakti melaporkan kepemilikan 48 bidang tanah dan bangunan yang tersebar di Bekasi, Sragen, Cianjur, Jakarta Selatan, Buleleng, Boyolali, Karanganyar, dan Sleman dengan total nilai Rp 91 miliar.

Dirinya juga melaporkan kepemilikan tiga alat transportasi dan mesin dengan total nilai Rp 1,8 miliar, harta bergerak lainnya Rp 22,9 miliar, surat berharga Rp 2,2 triliun kas dan setara kas Rp 156,1 miliar dan harta lainnya Rp 166,9 miliar. Di luar itu dirinya tidak memiliki utang dalam bentuk apapun.

3. Erick Thohir

Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir mempunyai harta kekayaan Rp 2,3 triliun. Laporan itu ia sampaikan ke KPK pada 27 Maret 2024 untuk periodik 2023.

Erick tercatat mempunyai 34 bidang tanah dan bangunan yang tersebar di Depok, Bekasi, Jakarta Selatan, Jakarta Pusat, Pasuruan, Bogor, Tangerang, dan Manggarai Barat senilai Rp 419,6 miliar. Kemudian ada juga empat unit alat transportasi dan mesin senilai Rp 4,96 miliar.

Erick turut mencantumkan kepemilikan harta bergerak lainnya Rp 28,5 miliar; surat berharga Rp 1,7 miliar; kas dan setara kas Rp 192,3 miliar. Meski begitu dirinya juga tercatat memiliki utang sebesar Rp 203 miliar.

4. Amran Sulaiman

Berdasarkan laporan LHKPN miliknya pada Desember 2024, Menteri Pertanian Andi Amran Sulaiman kembali masuk jajaran menteri terkaya dengan harta kekayaan Rp 1,24 triliun

Amran memiliki 56 aset tanah dan bangunan dengan nilai Rp 276,8 miliar. Selain itu ada juga sembilan aset berupa transportasi dan mesin dengan total nilai Rp 16 miliar.

Dia memiliki surat berharga Rp 858,5 miliar, kas dan setara kas Rp 372,9 miliar, harta bergerak lainnya Rp 2,8 miliar, dan harta lainnya Rp 47,5 miliar.

5. Rosan Roeslani

Rosan Perkasa Roeslani mempunyai harta kekayaan sebesar Rp 860,7 miliar. Hal ini terungkap dalam LHKPN pada 10 Juni 2024 lalu untuk periodik akhir menjabat sebagai Wakil Menteri BUMN.

Pria yang kini menduduki posisi Menteri Investasi dan Hilirisasi/Kepala Badan Penanaman Modal mempunyai 26 bidang tanah dan bangunan yang tersebar di Sumbawa, Manggarai, Lombok Barat, Denpasar, Klungkung, Badung, Jakarta Selatan, dan Jakarta Utara senilai Rp 511 miliar.

Kemudian dirinya juga memiliki empat alat transportasi dan mesin senilai Rp 3,1 miliar. Lalu Rosan juga mempunyai harta bergerak lainnya sejumlah Rp 18,1 miliar; surat berharga Rp 17,8 miliar; kas dan setara kas Rp 61,6 miliar; serta harta lainnya sejumlah Rp 248,8 miliar; dan tidak memiliki utang.

(ara/ara)

Read Entire Article
Koran | News | Luar negri | Bisnis Finansial