Jakarta -
Kementerian Agama (Kemenag) RI meluncurkan layanan Hajj Command Center (HCC). Layanan ini didesain sebagai pusat kendali data dan informasi terkait penyelenggaraan haji.
Masyarakat dapat menghubungi layanan Hajj Command Center pada nomor yang tersedia. Berikut serba-serbi Hajj Command Center untuk ibadah haji.
Apa itu Hajj Command Center?
Mengutip situs resmi Kemenag, Hajj Command Center (HCC) berkaitan dengan pusat kendali data dan penyelenggaraan ibadah haji, mulai dari data jemaah haji, data pelunasan, pengisian kuota dan open seat, pergerakan jemaah dari Indonesia dan di Arab Saudi, data kepulangan jemaah, serta data jemaah wafat dan sakit.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
HCC juga menjadi bagian dari upaya Kemenag untuk memperbaiki proses operasional haji yang di dalamnya sudah termasuk sarana pengaduan (Kawal Haji) dan call center. Kehadiran Hajj Command Center dianggap penting sebagai salah satu upaya mewujudkan pusat kendali untuk koordinasi, pemantauan dan mitigasi risiko dalam penyelenggaraan ibadah haji.
Selain HCC, Ditjen PHU juga meluncurkan aplikasi Satu Haji atau Sistem Aplikasi Terpadu Umrah dan Haji. Aplikasi yang berbasis seluler (mobile apps) ini merupakan integrasi dari dua aplikasi sebelumnya, yaitu Haji Pintar dan Umrah Cerdas.
Satu Haji menawarkan beragam kemudahan bagi jemaah umrah dan haji serta masyarakat luas dalam mengakses layanan dan informasi terkait penyelenggaraan haji dan juga umrah. Dengan aplikasi ini, calon jemaah juga dapat mendaftar haji dengan mudah melalui fitur pendaftaran haji secara elektronik.
Nomor Telepon Hajj Command Center
Kementerian Agama merilis WhatsApp (WA) Center atau nomor telepon khusus pada Hajj Command Center terkait penyelenggaraan ibadah haji 1446 H/2025 M. Berikut nomornya:
- Nomor WA Hajj Command Center: 082121566566
Adanya WA Center ini diharapkan dapat menjadi media komunikasi antara jemaah dengan petugas bila ada kebutuhan layanan. Begitu juga bagi orang lain saat mengetahui keberadaan jemaah yang membutuhkan layanan.
Jadwal Jemaah Haji Indonesia 2025
Mengutip dari "Rencana Perjalanan Haji (RPH) 1446 H/2025 M", berikut jadwal perjalanan haji 2025.
- 1 Mei 2025 (3 Zulkaidah 1446): Jemaah haji masuk asrama haji
- 2 Mei 2025 (4 Zulkaidah 1446): Awal pemberangkatan jemaah haji Gelombang I dari Tanah Air ke Madinah
- 11 Mei 2025 (13 Zulkaidah 1446): Awal pemberangkatan jemaah haji Gelombang I dari Madinah ke Makkah
- 16 Mei 2025 (18 Zulkaidah 1446): Akhir pemberangkatan jemaah haji Gelombang I dari Tanah Air ke Madinah
- 17 Mei 2025 (19 Zulkaidah 1446): Awal pemberangkatan jemaah haji Gelombang II dari Tanah Air ke Jeddah
- 25 Mei 2025 (27 Zulkaidah 1446): Akhir pemberangkatan jemaah haji Gelombang I dari Madinah ke Makkah
- 31 Mei 2025 (4 Zulhijjah 1446): Akhir pemberangkatan jemaah haji Gelombang II dari Tanah Air ke Jeddah
- 31 Mei 2025 (4 Zulhijjah 1446): Closing Date KAAIA Jeddah (Pukul 24.00 WAS)
- 4 Juni 2025 (8 Zulhijjah 1446): Pemberangkatan jemaah haji dari Makkah ke Arafah
- 5 Juni 2025 (9 Zulhijjah 1446): Wukuf di Arafah
- 6 Juni 2025 (10 Zulhijjah 1446): Idul Adha 1446 Hijriyah
- 7 Juni 2025 (11 Zulhijjah 1446): Hari Tasyrik I
- 8 Juni 2025 (12 Zulhijjah 1446): Hari Tasyrik II (Nafar Awal)
- 9 Juni 2025 (13 Zulhijjah 1446): Hari Tasyrik III (Nafar Tsani)
- 11 Juni 2025 (15 Zulhijjah 1446): Awal pemulangan jemaah haji Gelombang I dari Makkah melalui Bandara Jeddah ke Tanah Air
- 11 Juni 2025 (15 Zulhijjah 1446): Awal kedatangan jemaah haji Gelombang I di Tanah Air
- 18 Juni 2025 (22 Zulhijjah 1446): Awal pemberangkatan jemaah haji Gelombang II dari Makkah ke Madinah
- 25 Juni 2025 (29 Zulhijjah 1446): Akhir pemulangan jemaah haji Gelombang I dari Makkah melalui Bandara Jeddah ke Tanah Air
- 26 Juni 2025 (1 Muharram 1447): Tahun Baru Hijriah 1447 H
- 26 Juni 2025 (1 Muharram 1447): Awal pemulangan jemaah haji Gelombang II dari Madinah ke Tanah Air
- 2 Juli 2025 (7 Muharram 1447): Akhir pemberangkatan jemaah Haji Gelombang II dari Makkah ke Madinah
- 10 Juli 2025 (15 Muharram 1447): Akhir pemulangan jemaah haji Gelombang II dari Madinah ke Tanah Air
- 11 Juli 2025 (16 Muharram 1447): Akhir kedatangan jemaah haji Gelombang II di Tanah Air.
Tonton juga "Jemaah Haji Asal Sidoarjo Meninggal di Pesawat Menuju Madinah" di sini:
(kny/jbr)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini