Jakarta -
Mengelola transaksi bisnis melalui BRImerchant tentunya memberikan kemudahan tersendiri bagi para pelaku usaha. Pasalnya, aplikasi one stop app solution milik BRI ini menghadirkan berbagai fitur unggulan yang dapat memonitoring detail transaksi, download laporan settlement, dan user management.
Sayangnya, tak sedikit mitra kerap lupa password untuk login ke aplikasi BRImerchant. Jika Anda mengalami hal ini, jangan khawatir. Sebab, proses pemulihan password di aplikasi BRImerchant sangat mudah dan cepat.
Berikut empat langkah yang perlu Anda lakukan untuk mengatur ulang password akun BRImerchant:
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
4 Langkah Pulihkan Password BRImerchant
1. Pilih Menu Lupa Password
Hal pertama yang perlu dilakukan adalah buka aplikasi BRImerchant di perangkat Anda. Lalu pada halaman login, Anda akan menemukan opsi 'Lupa Password?'.. Klik tombol tersebut untuk melanjutkan ke proses pemulihan password.
2. Lengkapi Nomor Telepon Terdaftar
Setelah memilih opsi 'Lupa Password?', Anda akan diminta untuk memasukkan nomor telepon yang terdaftar pada akun BRImerchant Anda. Pastikan nomor yang Anda masukkan adalah nomor yang masih aktif dan terhubung dengan akun Anda.
3. Masukkan Kode OTP
Selanjutnya, Anda akan menerima kode OTP (One-Time Password) yang dikirimkan melalui WhatsApp atau SMS sesuai nomor yang Anda masukkan. Masukkan kode OTP tersebut pada kolom yang disediakan di aplikasi BRImerchant. Pastikan kode yang dimasukkan benar agar proses verifikasi berhasil.
4. Masukkan Password Baru
Terakhir, Anda akan diminta untuk membuat password baru sesuai keinginan. Pastikan password yang dipilih cukup kuat dan mudah diingat. Kemudian, klik tombol 'Lanjutkan' untuk menyelesaikan proses pemulihan password.
Mudah sekali bukan? Hanya dengan empat langkah sederhana ini, Anda dapat kembali mengakses akun BRImerchant tanpa masalah.
Bagi Anda yang belum menjadi BRImerchant, segera download dan daftar sekarang juga melalui link ini. Setelah download, lakukan langkah-langkah berikut untuk mendaftar sebagai BRImerchant.
Download dan buka aplikasi BRImerchant
Klik tombol register
Klik Belum, Daftarkan Merchant BRI
Pastikan kelengkapan dokumen untuk registrasi merchant BRI (rekening BRI, KTP dan foto usaha)
Klik persetujuan syarat dan ketentuan
Upload dokumen foto KTP
Masukkan detail data pemilik usaha
Masukkan detail data usaha
Lakukan verifikasi wajah
Buat password BRImerchant
Login ke dalam aplikasi BRImerchant
QRIS sudah dapat digunakan untuk bertransaksi
Manfaat Gunakan BRImerchant
Layanan BRImerchant menawarkan berbagai manfaat yang dapat membantu bisnis Anda tumbuh dan berkembang dengan lebih efisien. Berikut adalah beberapa manfaat menggunakan BRImerchant:
1. Proses Cepat dan Mudah
Anda bisa melakukan pendaftaran sebagai merchant BRI dan langsung mendapatkan QRIS dalam hitungan menit. Cukup melalui aplikasi BRImerchant, Anda dapat mengaktifkan layanan QRIS kapan saja dan di mana saja.
2. QRIS Siap Pakai
Setelah proses registrasi selesai, QRIS akan siap digunakan untuk menerima pembayaran digital dari berbagai platform bank, e-wallet dan aplikasi pembayaran lainnya. Dengan begitu, transaksi bisa jadi lebih cepat dan praktis.
3. Mendukung Semua Jenis Usaha
Layanan BRImerchant mendukung berbagai usaha, baik usaha mikro, kecil, menengah, atau besar. QRIS dari BRImerchant pun dapat disesuaikan dengan kebutuhan bisnis sehingga bisnis bisa berkembang lebih cepat.
Jadi, tunggu apa lagi? Segera gunakan BRImerchant dan nikmati kemudahan menerima pembayaran digital secara instan.
(prf/ega)