Jakarta, CNN Indonesia --
Indonesia mengirimkan empat wakil ke India Open 2026 yang akan berlangsung di Indira Gandhi Indoor Stadium, 13-18 Januari.
Tidak banyak wakil Indonesia yang akan tampil dalam India Open 2026 sebagai turnamen BWF World Tour 2026 kedua ini.
Tim Merah Putih hanya memiliki empat wakil di India Open 2026. Keempat wakil itu adalah: Jonatan Christie, Putri Kusuma Wardani, Sabar Karyaman Gutama/M Reza Pahlevi Isfahani, dan Lanny Tria Mayasari/Amallia Cahaya Pratiwi.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Pemain pelatnas PBSI yang akan beraksi di India Open kali ini hanya Lanny/Amallia dan Putri KW. Sedangkan Jonatan dan Sabar/Reza berstatus non-pelatnas.
Berdasarkan hasil drawing, Jonatan yang jadi unggulan ketiga akan menghadapi atlet Singapura, Jason Teh, pada babak pertama India Open 2026.
Putri KW sebagai unggulan enam akan melawan Michelle Li pada babak pertama. Unggulan ketujuh di ganda putra, Sabar/Reza, bentrok dengan ganda Taiwan, Chen Zhi Ray/Lin Yu Chieh.
Sementara itu, lawan sulit akan dihadapi Lanny/Amallia karena melawan unggulan pertama India Open 2026, Liu Shengshu/Tan Ning pada babak pertama.
Indonesia sendiri cukup lama tidak mengirimkan juara di India Open. Dalam empat edisi terakhir, Indonesia tidak pernah memiliki juara di India Open.
Kali terakhir Indonesia memiliki juara India Open pada 2019, saat Greysia Polii/Apriyani Rahayu juara di ganda putri.
Setelah tampil di India Open 2026, pemain Indonesia akan bersiap tampil di rumah sendiri dalam Indonesia Masters 2026 di Istora Senayan, 20-25 Januari.
(sry/jal)

3 hours ago
1

























