Beda Nasib Indonesia dan Irak yang Sama-sama Ganti Pelatih

3 hours ago 2

CNN Indonesia

Senin, 13 Okt 2025 12:50 WIB

Timnas Indonesia dan Irak sama-sama ganti pelatih di tengah kualifikasi Piala Dunia 2026, namun hasilnya tak serupa. Graham Arnold membawa Irak mendekat ke Piala Dunia 2026. (REUTERS/Stringer)

Jakarta, CNN Indonesia --

Timnas Indonesia dan Irak sama-sama ganti pelatih di tengah kualifikasi Piala Dunia 2026, namun hasilnya tak serupa.

Skuad Garuda dan pasukan Singa Mesopotamia melakukan perubahan di sisi lapangan demi ambisi menembus Piala Dunia 2026.

Jika PSSI memecat Shin Tae Yong dan merekrut Patrick Kluivert, maka Federasi Sepak Bola Irak (IFA) menyudahi kerja sama dengan Jesus Casas dan mendatangkan Graham Arnold.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

PSSI melakukan perubahan pelatih pada awal 2025, sementara IFA baru memberhentikan Casas pada April 2025 dan memanggil Arnold pada Mei 2025.

Dengan demikian, Kluivert pun memiliki catatan yang sedikit lebih panjang dibanding Arnold dalam menangani kesebelasan teranyar. Hanya saja Arnold punya rapor yang lebih baik.

Kluivert menjadi pelatih dalam delapan laga Timnas Indonesia yang berujung tiga kemenangan, satu kali seri, dan empat kali kalah.

Sedangkan Arnold, setelah kalah pada debut bersama Irak kemudian membawa Aymen Hussein menang empat kali beruntun.

Kemenangan terakhir Arnold bersama Irak menjadi kekalahan Kluivert bersama Indonesia.

Saat nama Arnold mulai harum di Irak, sebaliknya dengan Kluivert yang gagal mengantar Indonesia mendekati Piala Dunia 2026.

Jika Kluivert tak memiliki pengalaman di Asia, maka Arnold sebaliknya.

Sebelum menangani Irak, mantan penyerang skuad Socceroos itu sudah punya pengalaman menangani Australia sejak 2006-2007 dan 2018 hingga 2024. Otomatis Arnold sudah punya gambaran soal sepak bola Asia.

Pelatih 62 tahun itu juga punya pengalaman melatih klub-klub Australia seperti Central Coast Mariners dan Sydney FC, selain pernah menangani Vegalta Sendai dan timnas Australia U-23.

Kendati catatan statistik di timnas Australia senior jauh dari 100 persen kemenangan, Arnold memiliki rekam jejak yang cukup matang ketimbang Kluivert yang merupakan pendatang baru di Indonesia dan Asia.

Kini Kluivert tengah mendapat sorotan tajam. Sementara Arnold dan Irak masih akan berjuang di kualifikasi Piala Dunia 2026.

Jika bisa menang atas Arab, maka Irak akan lolos ke Piala Dunia 2026. Seandainya seri atau kalah, maka fase kelima kualifikasi sudah menunggu.

[Gambas:Video CNN]

(nva/har)

Read Entire Article
Koran | News | Luar negri | Bisnis Finansial